bedah jurnal balanced scorecard


 Image result for logo iain batusangkar

TUGAS AKUNTANSI MANAJEMEN
BEDAH JURNAL

Tentang:
BALANCE SCORECARD

Oleh Kelompok 4:
Devina Almira             1630402025
Retno Larasati             1630402096
Rezri Yalni                  1630402097
Sucita Ramadayani     1630402110
Wahyu Nurhidayat     1630402117
Wiga Afriani               1630402119

Dosen Pembimbing:
SRI ADELLA FITRI, S.E, M.Si
MEGA RAHMI, SE. Sy. M. Si

JURUSAN AKUNTANSI SYARIAH
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI BATUSANGKAR
2018




Jurnal:
Erika Ributari Nugrahayu, Penerapan Metode Balanced Scorecard sebagai Tolok Ukur Pengukuran Kinerja Perusahaan, Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi Vol. 4 No. 10 (2015) pg. 1-16, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

1.      Identifikasi Masalah
Persaingan usaha di Indonesia akan semakin kompetitif di berbagai sektor industri seiring dengan diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada akhir tahun 2014. Persaingan tidak hanya terjadi antar pelaku bisnis dalam negeri, namun juga melibatkan pelaku bisnis dari luar negeri. Dalam menghadapi persaingan yang semakin kompetitif, setiap perusahaan harus memiliki strategi bisnis yang tepat agar tetap eksis serta memenangkan persaingan. Perusahaan dapat memenangkan persaingan apabila memiliki keunggulan kompetitif. Keunggulan kompetitif dapat dimiliki oleh perusahaan dengan sumber daya yang handal baik dari sisi finansial maupun non financial untuk bersaing dengan perusahaan lain.
Perusahaan yang memiliki keunggulan kompetitif harus terus melakukan perbaikan-perbaikan dalam proses bisnis internalnya sebagai upaya menghasilkan produk atau jasa yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Perusahaan yang mempunyai keunggulan kompetitif dengan cara melakukan perbaikan-perbaikan pada proses bisnisnya akan menghasilkan produk atau jasa berkualitas dengan harga yang bersaing, sehingga perusahaan memiliki daya saing tinggi dan keunggulan dibandingkan pesaing.
Dalam melaksanakan strategi yang telah ditetapkan perusahaan, pengukuran kinerja beserta evaluasinya menjadi sangat penting. Kinerja dapat dijadikan sebagai tolak ukur dalam mengetahui keberhasilan strategi perusahaan, selain itu pengukuran kinerja juga memperlihatkan kontribusi para manajer terhadap perusahaan serta menjadi sumber informasi dalam mengevaluasi tindakan manajer. pengukuran kinerja yang sering digunakan oleh banyak perusahaan adalah berdasarkan pendekatan tradisional yaitu memandang dan menilai kinerja dari sudut keuangan financial aspect, padahal dengan semakin kompetitifnya lingkungan bisnis juga menuntut suatu pengukuran kinerja dengan melihat aspek non keuangan non-financial aspect perusahaan.


2.      Pertanyaan Spesifik
Penelitian tentang Penerapan Metode Balanced Scorecard sebagai Tolok Ukur Pengukuran Kinerja Perusahaan ini memiliki rumusan masalah sebagai berikut:
a.         Bagaimana penerapan balance scorecard pada PT Glory Indonesia Abadi dalam perspektif keuangan?
b.         Bagaimana penerapan balance scorecard pada PT Glory Indonesia Abadi dalam perspektif pelanggan?
c.         Bagaimana penerapan balance scorecard pada PT Glory Indonesia Abadi dalam perspektif proses bisnis?
d.        Bagaimana penerapan balance scorecard pada PT Glory Indonesia Abadi dalam perspektif pertumbuhan dan pembelajaran?

3.      Metode Penelitian
Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan studi kasus karena ingin mengetahui penerapan metode balance scorecard sebagai tolok ukur pengukuran kinerja di PT Glory Indonesia Abadi, hal ini dikarenakan selama ini pengukuran kinerja perusahaan di PT Glory Indonesia Abadi hanya berdasarkan aspek keuangan tidak secara menyeluruh seperti yang terdapat dalam metode balanced scorecard.
Data dikumpulkan oleh peneliti secara pribadi dengan survei pendahuluan dan survei lapangan. Untuk mengetahui gambaran umum perusahaan yang menjadi objek penelitian selain itu untuk mengetahui permasalahan yang akan diteliti yang dapat memberikan informasi mengenai data-data perusahaan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.
Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Wawancara yang dilakukan pada penelitian ini merupakan wawancara terstruktur, yang menggunakan pedoman wawancara dalam melakukan penggalian data terhadap informan penelitian. Dokumentasi merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh informasi berupa dokumen terkait yang ada pada perusahaan tersebut. Dokumen yang dimaksud adalah arsip-arsip tertulis pada perusahaan yang berupa Company Profile.
Teknik analisis data yang dilakukan adalah sebagai berikut: (a) Mengumpulkan data yang telah diperoleh dari transkrip wawancara dan data-data yang diperoleh dari perusahaan meliputi data finansial serta data non finansial; (b) Melakukan analisis data yang telah diperoleh; (c) Merekomendasikan sistem pengukuran kinerja perusahaan ke dalam konsep balanced scorecard dalam empat perspektif, yaitu perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal, serta perspektif pembelajaran dan pertumbuhan; (d)Melakukan evaluasi terhadap hasil yang diperoleh dan menarik kesimpulan serta memberikan saran yang berguna bagi manajemen untuk meningkatkan kinerja perusahaan.

4.      Hasil dari Jurnal
a.      Hasil Riset
1)      Perspektif Keuangan
Tujuan strategis PT Glory Indonesia Abadi pada perspektif ini adalah meningkatkan pertumbuhan pendapatan dan peningkatan nilai bagi shareholder dan stakeholder. Indikator pengukuran dalam penilaian kinerja yang dilakukan oleh PT Glory Indonesia Abadi yang ditinjau melalui perspektif keuangan menggunakan tolok ukur rasio profitabilitas dan rasio pertumbuhan merupakan suatu alat untuk mengukur perspektif keuangan perusahaan tersebut. Adapun ukuran-ukuran yang digunakan dalam perspektif keuangan ini adalah sebagai berikut profit margin. Berikut rumus yang digunakan untuk pengukuran profit margin:
Profit Margin = Laba bersih / Penjualan X 100%
Dari hasil penelitian pada PT Glory Indonesia Abadi, dihasilkan profit margin untuk tahun 2011 - 2013 seperti yang tersaji pada Tabel 1 di bawah ini:
Tabel 1
Profit Margin
Tahun 2011-2013
Tahun
Laba Bersih
Penjualan
 Profit Margin
2011
Rp 4.315.735.000
Rp 27.688.000.000
15,58%
2012
Rp 4.212.715.512
Rp 25.677.000.000
16,40%
2013
Rp 5.949.094812
Rp 27.644.000.000
21.52%
Sumber: PT Glory Indonesia Abadi (Data diolah)
Berdasarkan tabel tersebut, diketahui bahwa perolehan profit margin pada tahun 2011 sebesar 15.58%; tahun 2012 sebesar 16,40% dan pada tahun 2013 sebesar 21,52%. Profit margin menggambarkan tentang besarnya laba yang diperoleh perusahaan terhadap penjualan yang telah dilakukan. Hasil analisa pada tabel 1 tersebut juga menunjukkan bahwa pada tiap tahunnya yaitu tahun 2011 sampai 2013, laba bersih dan penjualan yang diperoleh perusahaan selalu mengalami kenaikan.

2)      Perspektif Pelanggan
Tujuan strategis PT Glory Indonesia Abadi dalam perspektif ini adalah peningkatan nilai bagi customer yaitu kepentingan untuk memuaskan pelanggan sehingga bisa meningkatkan jumlah pelanggan yang pada akhirnya akan meningkatkan laba perusahaan. Indikator Pengukuran perspektif pelanggan merupakan salah satu perspektif dalam balanced scorecard dimana perspektif ini para manajemen mengidentifikasi pelanggan dan segmen pasar. Pengukuran ini dilakukan untuk mengetahui baik ataupun buruknya servis atau pelayanan yang di berikan kepada setiap pelanggan. Tingkat pertumbuhan pelanggan menjadi salah satu tolak ukur terhadap kinerja suatu perusahaan termasuk PT Glory Indonesia Abadi. Berikut jumlah pelanggan yang ada pada PT Glory Indonesia Abadi mulai dari tahun 2011 sampai 2013:
Tabel 2
Data Pelanggan
Tahun 2011 - 2013
Keterangan
2011
2012
2013
Jml. Pelanggan Lama
78
90
107
Jml. Pelanggan Baru
12
17
12
Total Pelanggan
90
107
119
Sumber: PT Glory Indonesia Abadi

3)      Perspektif Proses Bisnis Internal
Tujuan strategi PT Glory Indonesia Abadi pada perspektif ini adalah dengan melakukan identifikasi terhadap berbagai proses internal perusahaan. Proses bisnis internal memungkinkan unit bisnis untuk memberikan proposisi nilai yang akan menarik perhatian dan mempertahankan pelanggan dalam segmen pasar sasaran dan memenuhi harapan keuntungan finansial yang tinggi. Perspektif proses bisnis internal untuk mengukur kinerja perusahaan diketahui dari adanya rantai nilai proses bisnis internal yang terdiri dari proses inovasi dan proses pelayanan purna jual. Adapun pengukuran yang digunakan dalam perspektif ini yaitu inovasi dan proses pelayanan purna jual.

4)      Perspektif Pertumbuhan dan Pembelajaran
Tujuan strategi PT Glory Indonesia Abadi pada perspektif ini adalah dengan mengidentifikasi infrastruktur yang harus dibangun oleh perusahaan dalam menciptakan pertumbuhan dan peningkatan kinerja jangka panjang. Membangun sumber daya manusia yang memiliki kompetensi tinggi yang produktif dan inovatif yang bisa memberikan kontribusi optimal guna mencapai sasaran dan tujuan perusahaan. Oleh karena itu pihak manajemen berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusianya dan membangun sumber daya manusia yang sinergik sehingga mampu menciptakan keharmonisan dalam lingkungan kerja serta menumbuhkan semangat kerja tim. Adapun pengukuran yang digunakan dalam perspektif ini yaitu kepuasan karyawan dan masa kerja karyawan.

5.      Kesimpulan
Dalam pengukuran kinerjanya manajemen PT Glory Indonesia Abadi masih menggunakan laporan keuangan saja belum menggunakan metode balanced scorecard. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan dengan penerapan metode balanced scorecard untuk mengukur kinerja di PT Glory Indonesia Abadi dapat dikatakan baik. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya empat perspektif penilaian yang diterapkan untuk mengukur kinerja PT Glory Indonesia Abadi yaitu perspektif finansial PT Glory Indonesia Abadi, perspektif pelanggan PT Glory Indonesia Abadi, perspektif proses bisnis dan internal PT Glory Indonesia Abadi, dan Perspektif pembelajaran dan pertumbuhan PT Glory Indonesia Abadi.

6.      Saran
Adanya pelanggan yang kurang puas dengan kinerja PT Glory Indonesia Abadi, membuat perusahaan harus melakukan upaya perbaikan baik dari segi internal maupun eksternal. Meskipun perusahaan telah memberikan pelayanan purna jual kepada pelanggan dan menegur karyawan yang berbuat ceroboh, perusahaan harus tetap memperhatikan terkait dengan lingkungan kerja PT Glory Indonesia Abadi karena lingkungan kerja mempengaruhi produktivitas dan kinerja dari karyawan yang dimiliki.


Komentar

  1. If you're trying to lose kilograms then you certainly need to start using this totally brand new personalized keto meal plan diet.

    To create this service, certified nutritionists, fitness couches, and professional chefs joined together to provide keto meal plans that are efficient, painless, price-efficient, and satisfying.

    Since their grand opening in 2019, 1000's of clients have already transformed their body and health with the benefits a good keto meal plan diet can offer.

    Speaking of benefits; clicking this link, you'll discover 8 scientifically-proven ones offered by the keto meal plan diet.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah Just In Time

Makalah ABC VS FBC

makalah akuntansi manajemen (pembebanan biaya dan harga pokok produk dan jasa)